Padang – Wakil Gubernur Sumatera Barat, H. Nasrul Abit mengajak seluruh lapisan masyarakat di Ranah Minang untuk lebih meningkatkan ketaqwaan di tahun baru 2020.
“Mari kita isi kegiatan kita sehari-hari dengan nilai yang positif. Semoga ketaqwaan kita ditahun ini lebih baik lagi dari tahun sebelumnya,” kata Nasrul Abit, Wagub Sumbar Rabu 1 Januari 2020.
Menyambut malam pergantian tahun 2020, Nasrul Abit mengikuti zikir akbar di Masjid Maramah Kalumbuk, Kuranji, Kota Padang bersama dengan Buya Drs.H.Darmis Darwis,MA dan angota DPRD Sumbar.
Dalam kesempatan itu ia juga, mengajak seluruh masyarakat untuk mengisi kegiatan-kegiatan rohani. Tujuannya tak lain, agar meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.
Bagi yang muslim, tambah Nasrul Abit mari ramaikan Masjid- Masjid, buat kegiatan keagamaan. Karena, Sumatera Barat berpegangan teguh dengan nilai adat dan agama. Sesuai dengan filosofi, Adat Basandi Syarak, Syarak Basabdi Kitabullah.
“Saya berharap kegiatan ini juga dilakukan diseluruh Kota dan Kabupaten di Sumatera Barat,” tutup Nasrul Abit.
Zikir bersama tadi malam, juga diisi dengan Muhasabah untuk mengingatkan diri sebagai hamba Allah SWT.